TANTANGAN BAGI SEORANG TRESIA SAAT MASUK ISLAM

Bismillah,
Saya bagikan kisah Theresia (18 tahun mantan Kristen Protestan) anak petinggi gereja HKBP di Pekanbaru yang bersyahadat Rabu, 04 Mei 2016 lalu, nyaris diculik dari tempat kosnya di Bogor. Beruntung ada ikhwah fillah pekerja bangunan di seberang kostnya yang melihat, sampai akhirnya Theresia berhasil meloloskan diri dari upaya penjemputan paksa yang dilakukan keluarganya..
Setelah meloloskan diri Theresia segera menghubungi sekjen MCI Stefanus Hendri dan berkoordinasi dengan team di Bogor. Segera saya dan istri janjian dengan Theresia bertemu di Masjid Az Zikra Sentul City.
Setelah pengacara kami Devia Sherly melaporkan percobaan penculikan ini ke Polres BOGOR , tetapi kasus tidak termasuk "percobaan penculikan" tetapi "pengambilan secara paksa" jadi belum ada unsur pidananya.. dan ancaman lewat telepon karena tidak ada bukti rekamannya maka tidak bisa di anggap kejahatan..
Selanjutnya kami memohon pertolongan pada Allah dan Alhamdulillah jawaban langsung diberikan Allah..
ﻣَﻦْ ﻛَﺎﻥَ ﻳُﺮِﻳﺪُ اﻟْﻌِﺰَّﺓَ ﻓَﻠِﻠَّﻪِ اﻟْﻌِﺰَّﺓُ ﺟَﻤِﻴﻌًﺎ ۚ ﺇِﻟَﻴْﻪِ ﻳَﺼْﻌَﺪُ اﻟْﻜَﻠِﻢُ اﻟﻄَّﻴِّﺐُ ﻭَاﻟْﻌَﻤَﻞُ اﻟﺼَّﺎﻟِﺢُ ﻳَﺮْﻓَﻌُﻪُ ۚ ﻭَاﻟَّﺬِﻳﻦَ ﻳَﻤْﻜُﺮُﻭﻥَ اﻟﺴَّﻴِّﺌَﺎﺕِ ﻟَﻬُﻢْ ﻋَﺬَاﺏٌ ﺷَﺪِﻳﺪٌ ۖ ﻭَﻣَﻜْﺮُ ﺃُﻭﻟَٰﺌِﻚَ ﻫُﻮَ ﻳَﺒُﻮﺭُ
Barangsiapa yang menghendaki kemuliaan, maka bagi Allah-lah kemuliaan itu semuanya. Kepada-Nya-lah naik perkataan-perkataan yang baik dan amal yang saleh dinaikkan-Nya. Dan orang-orang yang merencanakan kejahatan bagi mereka azab yang keras. Dan rencana jahat mereka akan hancur. (QS. Al Fathir :10)
Sekarang Theresia dibina, tinggal dan belajar di Ma'had Al-Wafa Putri Bogor seluruh biaya pendidikan dan makannya Gratis di biayai oleh Yayasan Al-Wafa' Bogor. Barakallah ikhwah fillah..
Bagi keluarga Theresia silakan hubungi pengacara Theresia Devia Sherly semoga ini bisa menjadi kabar bahwa putri anda baik - baik saja dalam silaturahim ukhuwah Islamiyah umat Islam dan mengubah pandangan mengenai Islam. Aamin..
لَتُبْلَوُنَّ فِي أَمْوَالِكُمْ وَأَنْفُسِكُمْ وَلَتَسْمَعُنَّ مِنَ الَّذِينَ أُوتُوا الْكِتَابَ مِنْ قَبْلِكُمْ وَمِنَ الَّذِينَ أَشْرَكُوا أَذًى كَثِيرًا وَإِنْ تَصْبِرُوا وَتَتَّقُوا فَإِنَّ ذَلِكَ مِنْ عَزْمِ الْأُمُورِ
Kamu sungguh-sungguh akan diuji terhadap hartamu dan dirimu. Dan (juga) kamu benar-benar akan mendengar dari orang-orang yang diberi al-Kitab sebelum kamu dan dari orang-orang yang mempersekutukan Allah, gangguan yang banyak yang menyakitkan hati. Jika kamu bersabar dan bertakwa, maka sesungguhnya yang demikian itu termasuk urusan yang patut diutamakan. (QS. Ali Imran:186)
Seberapa lama dan sejauh mana kaum kafir dapat menjahati dan menzalimi para mualaf? Dengan berjamaah kita in syaa Allah dapat mengatasi semua cobaan dan ujian itu.. Muslim Bersatu Muallaf Berseru
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam juga pernah bersabda:
إِنَّ عِظَمَ الْجَزَاءِ مَعَ عِظَمِ الْبَلَاءِ وَإِنَّ اللَّهَ إِذَا أَحَبَّ قَوْمًا ابْتَلَاهُمْ فَمَنْ رَضِيَ فَلَهُ الرِّضَا وَمَنْ سَخِطَ فَلَهُ السَّخَطُ
Sesungguhnya besarnya pahala tergantung dengan besarnya ujian. Sesungguhnya, apabila Allâh mencintai suatu kaum, maka Dia akan mengujinya. Siapa yang ridha dengan ujian itu, maka ia akan mendapat keridhaan-Nya. Siapa yang membencinya maka ia akan mendapatkan kemurkaan-Nya. (HR. Tirmidzi)
كُلُّ نَفْسٍ ذَائِقَةُ الْمَوْتِ وَنَبْلُوكُمْ بِالشَّرِّ وَالْخَيْرِ فِتْنَةً وَإِلَيْنَا تُرْجَعُونَ
Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yang sebenar-benarnya). Dan hanya kepada Kamilah kamu dikembalikan (QS. Al-Anbiya: 35)
Ujian Adalah Rahmat Dari Allah Azza Wa Jalla
Ujian yang diberikan oleh Allah Azza wa Jalla adalah rahmat (kasih sayang) Allah Azza wa Jalla kepada seluruh manusia terlebih lagi untuk kaum Muslimin.
Allah Azza wa Jalla berfirman:
وَلَنَبْلُوَنَّكُمْ حَتَّى نَعْلَمَ الْمُجَاهِدِينَ مِنْكُمْ وَالصَّابِرِينَ وَنَبْلُوَ أَخْبَارَكُمْ
Dan sesungguhnya kami benar-benar akan menguji kamu agar kami mengetahui orang-orang yang berjihad dan yang bersabar di antara kamu, dan agar kami menyatakan (baik buruknya) hal ihwalmu (QS.Muhammad:31)
“Sesungguhnya hanya orang-orang yang bersabarlah yang dicukupkan pahala mereka tanpa batas.” (QS. Az-Zumar : 10)
فَمَا يَبْرَحُ الْبَلَاءُ بِالْعَبْدِ حَتَّى يَتْرُكَهُ يَمْشِي عَلَى الْأَرْضِ وَمَا عَلَيْهِ مِنْ خَطِيئَةٍ
Ujian itu akan selalu menimpa seorang hamba sampai Allâh membiarkannya berjalan di atas bumi dengan tidak memiliki dosa. (HR Tirmidzi)
Semoga dapat kita ambil ibrohnya..
Selamat menjalankan ibadah puasa pertama bagi seluruh mualaf-mualaf yang pertama kali.. Barakallah..

SukaTunjukkan lebih banyak tanggapan
Komentari